Menggunakan laptop ‘biasa’ yang
spesifikasinya kurang mumpuni untuk desain grafis memang terkesan sebagai penghematan. Kalau bisa pakai yang murah, kenapa harus pakai yang mahal? Benar juga.
Tapi dengan catatan lagi, produktivitas anda dalam mendesain bisa berkurang jauh dibandingkan jika kita menggunakan laptop dengan spesifikasi yang cukup untuk desain grafis. Belum lagi, kalau nanti kita juga harus berurusan dengan editing video, hadew…. bisa semalaman merender belum kelar juga itu video, hehe….
Lalu seperti apa sih spesifikasi laptop untuk desain grafis?
Setidaknya processor Intel Core i3, bisa dari generasi minimalnya dirilis 2 tahun yang lalu atau yang lebih baru. Atau bahkan yang lebih. Kalau kalian suka AMD, carilah yang sekiranya sepadan, semisal seri A6, A8, A10, atau seri FX yang lebih powerful.
Untuk VGA atau GPU tersendiri minimal berkapasitas 2GB. Saat ini, sudah cukup banyak laptop untuk desain dengan harga 6 jutaan yang membawa GPU mandiri yang bagus. Biasanya, mereka memakai GPU discreet dari NVIDIA atau AMD ATI Radeon.
- Minimal RAM 4GB.
- Minimal layar sih 13.3 inchi. Di bawah itu akan ribet banget dan bikin pegel leher sama mata karena harus deket-dekett \
- layar untuk melihat detail desain. Kalau bisa yang 14 atau 15,6 inch.
- Pertimbangkan juga untuk memilih laptop dengan resolusi layar yang bagus, setidaknya 1080-lah. Rata-rata laptop jaman sekarang memakai resolusi 1366 x 768 piksel.
- Untuk hardisk sendiri disarankan 1TB atau lebih. Karena laptop untuk desain grafis memerlukan media penyimpanan yang tidak hanya besar, tapi juga cepat.
Maka dari itu, kita Rekomendasikan laptop Rekomended yang cocok untuk mahasiswa design grafis. Apa aja? Yuk kita simak !
1. Acer Aspire E5-473G
Bagi mahasiswa jurusan desain grafis, Acer Aspire E5-473G bisa menjadi pilihan yang paling tepat. Laptop desain grafis satu ini telah didukung VGA Nvidia GeForce 920M 2GB, Intel Core i74510U, RAM DDR3 8GB serta memori HDD 1TB. Tak perlu pula mengeluarkan kocek besar sebab laptop berspesifikasi tinggi ini dibandrol dengan harga yang lumayan terjangkau yakni kisaran 8,38 jutaan rupiah. Sangat cocok untuk kamu yang mencari laptop kualitas premium dengan harga yang relatif lebih murah dibandingkan laptop sekelas.
2. Asus A456UQ
Mahasiswa jurusan desain dan editing memang dituntut memiliki perangkat canggih untuk mendukung sistem pembelajaran di kampus atau mengerjakan tugas yang diberikan para dosen. Jika anggaran membeli perangkat cukup terbatas, bisa memilih laptop berspesifikasi tinggi dengan harga yang cukup murah mulai 9,9 jutaan saja. Laptop Asus A456UQ termasuk salah satu laptop desain grafis yang murah dan rekomended. Laptop ini telah dibekali dengan Intel Core i5-6500 U, RAM 8GB, memori 1TB dan VGA Nvidia GeForce GT940MX 2 GB yang akan membuat pekerjaan para mahasiswa berjalan lancar.
3. Dell Inspiration 14
Mahasiswa jurusan desain grafis bisa memilih laptop Dell Inspiration 14 yang membandrol harga cukup kompetitif yakni berkisar antara 10 jutaan saja. Prioritas mengerjakan tugas desain grafis dan editing pun tidak akan terkendala menggunakan laptop satu ini. Laptop desain grafis Dell Inspiration 14 telah dilengkapi dengan sepsifikasi Intel Core i7-6500U-2.5 GHz Turbo 3.1 GHz serta penyimpanan 1TB. Laptop ini bisa menjadi pilihan untuk kamu yang menginginkan performa laptop yang maksimal.
4. HP Pavilion 14
Dibandrol dengan harga cukup bersaing yakni 11jutaan, laptop desain grafis selanjutnya adalah HP Pavilion 14. Mahasiswa jurusan desain grafis dan editing bisa menggunakan perangkat canggih yang telah dilengkapi spesifikasi tinggi yakni Intel Core i7-6500U 2.5GHz, RAM DDR3 4GB, memori 1TB dan didukung prosesor grafis Nvidia GeForce GT940M 2GB. Cocok dibawa pergi ke kampus, ya!
5. Asus Zenbok UX303UB
Laptop desain grafis keluaran Asus ini telah dilengkapi dengan processor Intel Core i7-6500U 2.5GHz hingga 3.1GHz yang akan membuat pekerjaan kamu lancar tanpa kendala. Kapasitas RAM besar hingga 8GB serta memori penyimpanan mencapai 1TB. Prosesor grafis pun sangat mendukung pekerjaan para desain grafis dan multimedia yakni Nvidia GeForce GT940M 2GB. Jangan heran jika laptop canggih ini dibandrol dengan harga lebih tinggi dibanding kompetitor laptop lain dengan harga 13,9 juta rupiah.
6. ASUS X441UV-WX092
Buat kamu penggemar merk ini namun memiliki budget minim. Tenang saja ASUS X441UV-WX092 dapat memenuhi keiinginanmu. Harga laptop ini berkisaran antara Rp. 5.350.00 – Rp. 5.900.000 saja. Untuk kamu mahasiswa jurusan desain prosessor Intel core i3 dengan kecepatan 2 GHZ dan prosessor grafis NVDIA GeForce GT920M sebesar 2GB, sudah cocok bukan ???
7. HP Pavilion 17
Selain HP Pavilion 14, ada juga nih tipe HP yang lebih murah. Yapp...Tipe laptop dari produsen yang satu ini, yang bisa kalian gunakan untuk kebutuhan desain grafis adalah HP Pavilion 17. Laptop yang mengusung platform AMD A8 Dual core sebagai platform processornya ini juga dilengkapi dengan RAM 4GB. VGA AMD HD 8450G adalah senjatanya untuk mengolah grafis yang tinggi agar kalian bisa menggunakannya sebagai laptop desain grafis yang stabil. Harga laptop ini pun terbilang cukup murah hanya berada dikisaran Rp. 5,7 jutaan saja. Laptop dengan kemampuan desain grafis yang paling penting kalian perhatikan hanyalah 3 aspek saja. Aspek tersebut meliputi perangkat Processor, GPU, dan juga Memori (RAM).
8. Lenovo Ideapad G400s-6485
Sebagai penerus pengembang komputer pertama di dunia, Lenovo tentunya harus selalu aktif memberikan terobosan terbarunya dalam dunia komputerisasi. Laptop besutan Lenovo kali ini, bisa untuk segmen pasar desain grafis yang membutuhkan laptop berkemampuan mengolah grafis tinggi dengan harga murah. Lenovo Idepad G400s-6485 adalah tipe yang cocok digunakan jika kalian memilih Lenovo sebagai produsen andalan kalian. Laptop ini menggunakan processor dari Intel Core i5 dengan RAM nya yaitu 4GB. Chipset GPU dari platform nVidia GT720 dengan VRAM 2GB adalah senjata andalannya untuk mengolah grafis dengan baik. Laptop ini pun diperjualbelikan dengan harga yang relatif murah pada kisaran Rp. 5,3 jutaan saja. Cocok untuk kantong mahasiswa design grafis yang ingin laptop spek bagus dengan harga yang oke punya eheheheh.
Jadi itulah rekomendasi laptop untuk kalian para mahasiswa design grafis. Mahasiswa desain grafis wajib memilih laptop yang bisa mendukung sistem pembelajaran di kampus. Pilih laptop desain grafis yang sesuai dengan kebutuhan serta budget yang ada yaaaa. Semakin canggih laptop kamu, kinerja desain dan editing foto atau video bakal semakin lancar dan maksimal hehe.